Langsung ke konten utama

Nastar Gulung




..ikut-ikutan meramaikan hiruk pikuk nastar mania......

Resep ini yang sesuai selera kami...full mentega.....karena kami kurang menyukai rasa dan bau margarin. Dan lebaran tahun ini cobain nastar gulung ....

Sebelum ke acara oven2an pengen sekedar berbagi pengalaman saja ya mas/mbak...menurut saya pribadi, beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat nastar, seperti :

Suhu oven harus stabil, saya pakai 140°C,memang cenderung lebih lama waktu pengovenan, tapi dijamin mulus tanpa retak ( rata2 pada pakai 150° C). Kalau ada yang pakai oven tangkring, mungkin bisa beli termometer yang kusus untuk oven.

Saat proses membuat adonan nastarnya, mau diuleni/diaduk pakai tangan atau pakai mesin....tidak masalah, semua cara tersebut bisa dipake. Intinya pada saat nastar akan dioven tidak terlalu lembek, karena apabila terlalu lembek akan berakibat adonan nastar meleleh pada saat proses pengovenan.

Suhu ruangan, suhu tangan kita dan suhu bahan yang kita pakai juga sangat berpengaruh ke hasil akhir.
Karena cuaca di Indonesia cenderung panas, jadi kalau buat saya mending ditaruh di kulkas dulu sebentar untuk lebih amannya. Keuntungan lain adonan ditaruh di kulkas adalah agar memberi waktu bagi tepung untuk menyerap cairan yang terkandung di adonan lebih merata, jadi adonan saat di pipihkan atau dibentuk bisa lebih lentur dan bentuknya pun akan stabil.

Kembali ke nastar, soal olesan akhir menurut saya tidak ada patokan, tergantung selera masing2. Tapi rata2 kalau liat nastar pasti yang dipikirkan harus kuning mengkilat, walaupun sekarang sudah banyak aneka warna nastar modifikasi.

Kalau saya, pas bikin dan kalau pas nemu kuning telor yang warna tua, tinggal ditambah susu cair. Tapi kalau kuning telor nya warna muda bisa ditambah lagi dengan madu biar lebih kuning, atau bisa ditambah susu kental manis. Adanya sedikit kandungan gula pada olesan juga membantu warna lebih kuning karena akan terjadi proses karamelisasi pada saat pengovenan.

Wah jadi kebanyakan ngomong panjang lebar, langsung eksekusi saja ya....

Berikut resep nastar gulung ala Mince :

Untuk kurang lebih 750 gram nastar

Bahan selai nanas:

- 3 buah nanas kupas ( saya pakai nanas kaleng jadi sudah ada sedikit kandungan gula nya, praktis tidak usah kupas dan juga jauh lebih murah dibanding nanas segar, kalau di kota saya tinggal )

- Cengkih ( saya pakai 10 biji, diingat2 jumlah cengkihnya jadi nanti pas selai sudah matang dan pas ambil cengkih bisa dihitung total yang sudah diambil/dibuang )

- Kayu manis ( saya pakai powder, secukupnya, bisa juga pake 1 buah kayu manis batang utuh )

- Gula pasir secukupnya ( sesuai selera masing2, sesuai kondisi asam manis nanas yang dipakai )

Bahan adonan nastar :

250 gram mentega
90 gram gula halus
50 gram susu bubuk
350 gram tepung protein rendah
25 gram tepung jagung ( maizena)
3 kuning telor

Bahan olesan :
2 kuning telor
1 sdt susu cair
2 sdt madu (optional)
----> campur semua jadi satu

Langkah-langkah :

Selai :
Blender nanas

Kedalam panci masukkan : nanas yang sudah diblender + cengkih +kayu manis = masak sampai nanas mulai berkurang kadar airnya, kemudian tambahkan gula pasir sesuai selera. Masak sampai kesat. Setelah dingin masukkan ke dalam plastik segitiga. Sisihkan...eitss jangan lupa buang cengkih dan kayu manisnya ya....


Masuk ke adonan nastar :
Ayak : tepung terigu + tepung jagung + susu bubuk.

Mixer : gula halus + mentega sampai fluffy ( foto 2 ).


Tambahkan kuning telor, mixer sampai rata ( foto 3).

Terakhir masukkan campuran tepung dan susu bubuk . Aduk rata ( foto 4).
Kalau mixer tidak kuat mengaduk, bisa dibantu manual pake tangan.


Timbang dan bagi rata masing2 +/- 50 gram.

Panaskan oven di suhu 140°C.

Selagi menunggu adonan nastar sedikit mengeras, siapkan plastik tebal (food grade) ukuran 20 x 30 cm dan siapkan loyang untuk oven, saya pakai loyang biasa dan dialasi silicon, bisa juga dialasi baking paper.

Ambil 1 bagian adonan nastar ( sisanya simpan di kulkas), pipihkan di dalam plastik. Buat kira2 menjadi ukuran 5 x 30 cm ( foto 5 ,6 , 7 , 8 ).




Buka plastik bagian atas dan spuit selai nanas diatasnya. Gulung dengan bantuan plastik dan ketatkan perlahan2 ( foto 9 &10 ).


Buka kembali plastik, potong sesuai selera ( foto 11 & 12 ).


Letakkan di atas loyang.

Olesi dengan bahan olesan 2x ( selang 10 menit antara olesan 1 dan2 ). Diamkan kira-kira 5 menitan sampai olesan meresap, kemudian masukkan ke dalam oven.
Foto 13 : sesaat sebelum masuk oven, sudah dioles olesan 2 kali.

Foto 14 : sesaat setelah keluar oven tahap pertama.


Oven selama 20 menit.

Setelah 20 menit, keluarkan dr oven, biarkan agak dingin ( 10-15menit), kemudian olesi lagi dengan bahan olesan dan oven lagi selama 10 - 15 menit .

Cek tingkat kematangan nastar ya, karena beda oven beda waktu pemangganhan. Kalau masih lengket bagian atas, bisa ditambah waktu pengovenan.

Foto 15 : setelah dioles yang ke-3 kali

Foto 16 : setelah keluar dari oven tahap ke dua ( terakhir ).





Dinginkan.

Karena full mentega, maka texturnya lebih soft, crumble dan lumer di mulut..enak deh dari tahun ke tahun gak pernah ganti resep, setia sama yang ini .


Setelah dingin angkat dari loyang dan simpan di wadah kedap udara ....buat lebaran ya....


Selamat mencoba,
Mintje













Komentar

Postingan populer dari blog ini

A Trio of Biscotti ( recipe by Paul Hollywood )

 ( mix nuts + raisins ) (almond chocolate orange biscotti) A Trio of Biscotti ( by Paul Hollywood ) Makes 15-20 Bake 30 minutes Ingredients : For the biscotti base 250g plain white flour (use an extra 30g for the chocolate biscotti), plus extra for dusting ½ tsp baking powder 250g caster sugar 2-3 medium eggs, beaten Pistachio and cranberry flavouring 220g shelled pistachio nuts 125g dried cranberries Finely grated zest of 1 lemon OR Hazelnut and date flavouring 200g skinned hazelnuts 125g stoned dates Finely grated zest of 1 lemon OR Chocolate, almond and orange biscotti 50g good-quality dark chocolate 135g blanched almonds 50g chocolate chips Finely grated zest of 1 orange ½ tsp vanilla extract Methods : 1. Heat your oven to 140°C (or 160°C for a non-fan oven, which is a better option for this recipe if available). Line a baking tray with baking parchment or silicone paper – I suggest you do this even if your tray is non-stick. 2. M

Sop Ayam ala Pak Min Klaten

Kadang kalau lagi keinget alm. Bapak yang hobi jajan dan makan, jadi keinget sop ini, dulu suka sekali Bapak beli buat cucu pertamanya. Jaman sop Pak Min masih trend. Sekarang entah masih ada tidak di Salatiga. Saya pernah icipin sekali, namun sampai sekarang masih keinget rasanya seperti apa. Kenapa cuma sekali icip-icip ? Karena saya dari dulu tidak hobi jajan, lebih senang masak sendiri di rumah, menurut saya lebih sehat dan lebih mantap. Dalam rangka memperingati kangen Bapak, hari ini nge-sop ala Pak Min Klaten, saya suka kalau diberi perasan jeruk lemon agak banyakan, jadi tidak eneg.  Saya pakai ayam untuk dibakar...di sini ada ayam buat dibakar itu trus ayam buat soup, ayam kuning ( dikasih makan jagung ayamnya), ayam muda dan ayam organic. Saya pakai ayam buat dibakar, karena ayam soup kebetulan lagi kosong stoknya di warung dan sudah kepengen banget sama sop satu ini. Ayam di sini amat sangat mudah empuk kalau dimasak, jadi masaknya tidak perlu pakai lama.  Semua

Mango Mousse Cake

Hari ini pengen ba nget makan yang segar-segar … cantik-cantik...dan yang bahan-bahannya ada di stok, lagi males belanja, sejak pandemi sengaja belanja seminggu sekali saja, nah kebetulan ada mangga frozen yang sudah nangkring di kulkas sejak sebulan yang lalu, ada coklat putih yang juga sudah lama duduk manis di lemari, kalau gak salah sisa dulu bikin white choc. mousse, cek tanggalnya masih belum kadaluwarsa teman, mari kita eksekusi. Sesaat setelah buka-buka buku koleksi resep dan intip-intip di google, akhirnya bikin campuran aneka resep sesuai ketersediaan bahan di rumah ... Akan ada 5 lapisan : Bahan-bahannya dan step-stepnya beriringan saja ya agar mudah dimengerti. Mango Jelly 230 gram mangga 30 gram gula pasir 2 gram gelatin ( saya memakai gelatin lembaran ) 10 ml air matang Saya pakai hand mixer, pertama-tama saya bikin puree mangga dahulu. Campur mangga dan gula. Kemudian mixer sampe halus. Di foto jadinya puree agak kental, karena defrost mangga b