Langsung ke konten utama

Nastar Selai Nanas dan Rosemary

 


Kali ini bikin nastar untuk rame-rame dalam rangka Tahun Baru Cina 2021. Kebetulan daun rosemary lagi tumbuh lebat di rumah dan minta segera dipanen, tapi gak tau mau dibuat apa, akhirnya kepikir untuk dijadikan hiasan nastar,buat dekorasi daunnya nastar, rasa-rasanya akan mirip nanas beneran :-)

Kemudian lanjut saya googling apakan bau rosemary ini berjodoh dengan bau dan rasa nanas ? Karena aneh kalau selainya selai nanas dengan aroma cengkeh dan kayu manis, trus tiba-tiba muncul bau lain dari rosemary. Setelah googling, ternyata nanas dan rosemary, mereka jodoh teman...


 Imlek kurang 3 harian, Brussels diguyur salju dan suhu yang minus, hari ini waktunya belanja bulanan di toko Asia, sekalian pengen beli dodol Cina  di sana, dikukus pake santan dan dibungkus daun pisang pasti enak sekali dimakan dingin-dingin begini. 

Belanja di toko Asia biasanya saya habiskan waktu berlama-lama disana, muter-muter lihat bumbu-bumbu dan aneka bahan Asia seakan-akan jadi obat rindu tanah air. Tapi berhubungan lagi pandemi, maka kalau belanja pasti kilat, ambil yang dibutuhkan , bayar trus pulang. 

Sepanjang perjalanan ke toko Asia, salju bertebaran dimana-mana, cantik sekali jalan dan hutan-hutan di sini, putih semua. Selesai belanja, segera pulang ke rumah buat proses bikin nastar. 

Oh ya, di toko Asia tidak nemu dodol Cina....entah sudah beberapa tahun belakangan ini tidak ada yang jual dodol Cina, mau bikin kokh makan waktu lama banget, sayang sama gas nya.

Baiklah mulai kita bikin nastarnya ya. 

Bahan untuk nastar/cookiesnya : 

- 375 gram mentega dingin unsalted, kalau pakai salted skip saja garamnya.

- 500 gram tepung protein rendah

- 1/2 sdt garam

- 30 gram gula halus

- 8 gram gula vanila, kalau punya vanila extract bisa dipakai dan skip gula vanilanya.

- 2 buah kuning telor

- 1/2 putih telor, kalau telornya kecil, pake saja 1 buah putih telor.

Bahan untuk olesan :

- 2 buah kuning telor

- susu

- madu

campur rata sampai mendapatkan kekentalan yang diinginkan.

Bahan untuk  selai nanas  :

- 2 buah nanas, kupas.

- 1 cup gula, gula bisa ditambah atau dikurangi, tergantung tingkat kemanisan dari nanas yang dipakai.

- 1/2 sdm daun rosemary, dicincang kasar.

Langkah-langkahnya :

Bikin selai nanasnya dulu ya, karena butuh didinginkan sebelum diisikan ke nastarnya.

- setelah nanas dikupas, nanas saya potong-potong dan blender halus.

- campur nanas halus dan cincangan daun rosemary. Kalau suka bau rosemary lebih kuat, bisa ditambah porsi rosemarynya. Rosemary tidak akan merubah rasa, hanya bau saja berpengaruh di nastar. 

- masak sampai air dari nanas agak berkurang ( bisa lihat di video untuk kepekatan adonan nanasnya)

- masukkan gula dan aduk rata. Kalau kurang manis bisa ditambah lagi gulanya sesuai selera masing-masing.

- masak sampai kepekatan yang diinginkan. Kalau saya, saya suka selai yang tidak terlalu kering, jadi saat nanti buat isian nastar, saat digigit masih bisa kerasa jus dari nanasnya.

- dinginkan adonan selai, setelah dingin bulatkan. Saya menggunakan takaran sendok teh yang untuk sendok takaran.


 Setelah saya bulatkan, saya simpan di kulkas, agar lebih padat.

Adonan nastar/cookies :

- bahan-bahan kering saya campur jadi satu dan saya ayak. ( tepung, gula dan garam ).

- campur mentega dan bahan-bahan kering. Saya menggunakan tangan saja dengan bantuan baking scraper , campur seperlunya dan jangan terlalu lama diuleni.  ( lihat di video untuk lebih jelasnya cara saya mencampur adonan ini ).

mentega yang saya gunakan mentega dengan kadar lemak 35%, karena buat saya cookies apa saja , kunci enak tidaknya cuma di kualitas mentega yang dipake, semakin bagus kualitas mentega maka semakin enak cookiesnya.

Karena saya ini mengkonsumsi cookies untuk kebutuhan sendiri, jadi saya menggunakan full mentega yang bagus, kalau ada teman-teman yang mungkin membuat nastar untuk dijual, maka silahkan dipertimbangkan mengenai mentega apa yang memungkinkan untuk dipakai.

- setelah mentega dan tepung tercampur, masukkan kuning dan putih telor, aduk rata dengan baking scraper dan kumpulkan jadi satu. 

bentuk balok, bungkus plastik dan simpan di kulkas selama 30 menit. 

- setelah 30 menit, adonan nastar siap dibentuk, adonan akan sedikit keras, uleni sebentar sampai bisa dibentuk. 

Saya timbang dulu masing-masing nastar seberat 20-21 gram. 

Kemudian pipihkan dan isi dengan selai nanas. 

Tutup selai nanas dengan adonan nastar, bulatkan dan pipihkan sedikit, bentuk seperti buah nanas.

Kerat-kerat nastar dengan baking scraper agar menyerupai nanas. 

Jangan lupa lubangi salah satu sisi panjangnya dengan ujung sumpit. Lubang ini nantinya digunakan sebagai tempat meletakkan dekorasi daun.

- panggang nastar ke dalam oven yang telah dipanaskan 170°C, panggang selama 5 menit.

Kemudian keluarkan adonan, dan olesi dengan olesan telor. Bisa dioles 1 - 2 kali tergantung selera saja, mau seberapa kuning permukaan nastarnya.


Kemudian panggang kembali selama 10 menit di suhu 170°C.

Setelah nastar keluar dari oven, dia texturnya rapuh sekali, diamkan nastar sampai benar-benar dingin. Setelah dingin nastar akan keras dengan sendirinya. 

Dan siap diberi hiasan daun rosemary. 


Daun rosemary hiasan tidak ikut dimakan ya teman, sekedar dekorasi saja. 

Beberapa buah nastar saya bungkus cantik untuk diberikan ke teman dan keluarga yang kebetulan merayakan Imlek.

Semoga suka dengan bentuk nastar saya kali ini. Nanti mungkin bisa dibuat untuk meramaikan Idul Fitri. Selamat mencoba ya...

Video bisa dilihat di sini :


-Mintje-


Komentar

Postingan populer dari blog ini

A Trio of Biscotti ( recipe by Paul Hollywood )

 ( mix nuts + raisins ) (almond chocolate orange biscotti) A Trio of Biscotti ( by Paul Hollywood ) Makes 15-20 Bake 30 minutes Ingredients : For the biscotti base 250g plain white flour (use an extra 30g for the chocolate biscotti), plus extra for dusting ½ tsp baking powder 250g caster sugar 2-3 medium eggs, beaten Pistachio and cranberry flavouring 220g shelled pistachio nuts 125g dried cranberries Finely grated zest of 1 lemon OR Hazelnut and date flavouring 200g skinned hazelnuts 125g stoned dates Finely grated zest of 1 lemon OR Chocolate, almond and orange biscotti 50g good-quality dark chocolate 135g blanched almonds 50g chocolate chips Finely grated zest of 1 orange ½ tsp vanilla extract Methods : 1. Heat your oven to 140°C (or 160°C for a non-fan oven, which is a better option for this recipe if available). Line a baking tray with baking parchment or silicone paper – I suggest you do this even if your tray is non-stick. 2. M

Sop Ayam ala Pak Min Klaten

Kadang kalau lagi keinget alm. Bapak yang hobi jajan dan makan, jadi keinget sop ini, dulu suka sekali Bapak beli buat cucu pertamanya. Jaman sop Pak Min masih trend. Sekarang entah masih ada tidak di Salatiga. Saya pernah icipin sekali, namun sampai sekarang masih keinget rasanya seperti apa. Kenapa cuma sekali icip-icip ? Karena saya dari dulu tidak hobi jajan, lebih senang masak sendiri di rumah, menurut saya lebih sehat dan lebih mantap. Dalam rangka memperingati kangen Bapak, hari ini nge-sop ala Pak Min Klaten, saya suka kalau diberi perasan jeruk lemon agak banyakan, jadi tidak eneg.  Saya pakai ayam untuk dibakar...di sini ada ayam buat dibakar itu trus ayam buat soup, ayam kuning ( dikasih makan jagung ayamnya), ayam muda dan ayam organic. Saya pakai ayam buat dibakar, karena ayam soup kebetulan lagi kosong stoknya di warung dan sudah kepengen banget sama sop satu ini. Ayam di sini amat sangat mudah empuk kalau dimasak, jadi masaknya tidak perlu pakai lama.  Semua

Mango Mousse Cake

Hari ini pengen ba nget makan yang segar-segar … cantik-cantik...dan yang bahan-bahannya ada di stok, lagi males belanja, sejak pandemi sengaja belanja seminggu sekali saja, nah kebetulan ada mangga frozen yang sudah nangkring di kulkas sejak sebulan yang lalu, ada coklat putih yang juga sudah lama duduk manis di lemari, kalau gak salah sisa dulu bikin white choc. mousse, cek tanggalnya masih belum kadaluwarsa teman, mari kita eksekusi. Sesaat setelah buka-buka buku koleksi resep dan intip-intip di google, akhirnya bikin campuran aneka resep sesuai ketersediaan bahan di rumah ... Akan ada 5 lapisan : Bahan-bahannya dan step-stepnya beriringan saja ya agar mudah dimengerti. Mango Jelly 230 gram mangga 30 gram gula pasir 2 gram gelatin ( saya memakai gelatin lembaran ) 10 ml air matang Saya pakai hand mixer, pertama-tama saya bikin puree mangga dahulu. Campur mangga dan gula. Kemudian mixer sampe halus. Di foto jadinya puree agak kental, karena defrost mangga b