Hari ini masih heatwave lagi, mau masuk dapur rasanya malas banget. Berasa sauna pastinya, tapi ya apa gak lapar...gak makan...akhirnya goreng ikan salmon saja bersama salad dan quinoa bulgur ku.
Salmonnya cuma di goreng pakai minyak tipis- tipis, bumbuin garam dan merica - fresh grounded saja. Sreng-sreng sebentar kelar.
Ini pengganti nasi ku, campuran quinoa + bulgur. Awal mula dulu cuma quinoa, karena entah mengapa saya suka texturenya, kalau rasanya ya cuma tawar saja. Tapi kokh lama-lama berat di ongkos ha ha ha...mixed aja sama bulgur. Quinoa : bulgur = 1:1. Biasanya saya beri himalaya salt dikit pas rebus mereka. Rebus dengan air biasa, kalau saya perbandingannya quinoa/bulgur : air = 1 : 2. Masukkan semua campur jadi satu, masak sampai mendidih airnya, kecilkan api biarkan sampai air meresap, kemudian matikan api, tutup pancinya. 10 menit kemudian sudah siap disantap.
Belakangan ini saya tambahkan chia seed saat memasak quinoa/bulgur. Chia saya rendam air matang sampai mengembang kemudian saya campurkan ke quinoa/bulgur sesaat setelah mereka matang. Berapa banyak chia ?...suka suka saja. Hari ini bikin 1/4 cup quinoa + 1/4 cup bulgur + 1 cup air + 2 sdt chia (yang sudah mengembang).
Salad cuma campuran sayuran stok kulkas tambah mozzarella dan bumbuin garam + merica + olive oil.
Mari makan dan berharap besok suhu sudah mulai menurun biar mood obrak abrik dapur muncul kembali....
-Mintje-
Komentar
Posting Komentar